LOGO SEKOLAH
Tulisan SDN Pledokan :
Nama Sekolah
Segi Lima :
Mengandung makna berkarakter profil pelajar Pancasila, diharapkan kelak hidup secara damai, hati yang sejuk di kancah global/sholat lima waktu agar murid menjadi insan yang bertaqwa.
Gambar Buku :
Melambangkan pustaka ilmu, merupakan sumber dari segala ilmu pengetahuan
Gambar Pensil :
Merupakan lambang kesederhanaan, dan persamaan hak serta kreativitas murid.
Gambar Pohon Aren :
Sebagai tanaman khas Desa Pledokan dan melambangkan bermanfaat bagi kehidupan makhluk lain dan tidak merasa terganggu jika bermanfaat untuk makhluk lain.
Gambar Pohon Kopi :
Sebagai tanaman khas Desa Pledokan yang melambangkan kesejahteraan.
Tulisan "Mangesthi Budhi Arum Ing Jalma"
Sebagai motto sekolah dan salah satu tujuan sekolah yang memiliki arti membentuk budi pekerti yang harum bagi manusia (murid).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan sungkan untuk mengisi komentar di bawah ini dengan bahasa santun.